NBA All-Star 2024 digelar pekan depan. Para pemain yang masuk daftar starter, pemain cadangan, dan pengganti (bagi yang cedera) All-Star 2024 sudah diumumkan. Hari ini NBA merilis daftar pemain yang mengikuti event pendukung dalam All-Star Weekend 2024.
Baca juga: Pemain Cadangan Diumumkan, Roster NBA All-Star 2024 Lengkap
All-Star Weekend merupakan event pendukung sebelum All-Star Game. Event utamanya adalah Skill Challenge, 3-Point Contest, Slam Dunk Contest, hingga Celebrity Game. Untuk tahun ini, NBA menambahkan kontes tripoin khusus yaitu Stephen vs Sabrina.
Event-event All-Star Weekend 2024 diprediksi tidak kalah seru. Nama-nama yang sedang naik daun turut serta. Mereka akan beradu kemampuan untuk menghibur penonton di Lucas Oil Stadium, Indianapolis pada 17 Februari 2024.
Baca juga: NBA Pakai Lantai Kaca LED untuk All-Star 2024
Aksi mereka juga akan menawan. Pasalnya NBA menggunakan inovasi dengan memakai lapangan dari kaca LED. Pastinya sajian visual akan sangat memanjakan mata.
Untuk Skill Challenge, akan membuka sajian pada hari Sabtu. Aksi tim yang terdiri dari pilihan pertama NBA Draft dinanti. Paolo Banchero, Anthony Edwards, dan Victor Wembanyama bersatu memamerkan ketangkasan.
Baca juga: Wemby, Ant-Man & Banchero, Pillihan Teratas Bersatu di NBA All-Star 2024
Dilanjutkan event kedua yaitu 3-Point Contest reguler. Nama-nama beken ikut serta. Sebut saja Tyrese Haliburton (yang juga masuk starter All-Star dan Skill Challenge). Juara bertahan Damian Lillard menjadi saingan dari penembak jitu lain seperti Jalen Brunson hingga Karl-Anthony Towns.
Baca juga: Duel Tripoin Curry-Ionescu Terwujud di NBA All-Star 2024, Bagaimana Formatnya?
Disebut 3-Point Contest reguler sebab juga ada kontes tripoin lainnya. Event ini merupakan pertama kalinya pemain NBA dan WNBA bertanding. Stephen Curry dan Sabrina Ionescu akan bersaing memperebutkan penembak terbaik di liga.
All-Star Weekend 2024 akan ditutup dengan aksi Slam Dunk. Nama Jaylen Brown menarik perhatian. Pemain Boston Celtics itu bersaing dengan ruki Jaime Jaquez Jr. dari Miami Heat. (rag)
Skills Challenge
Team Pacers: Tyrese Haliburton, Bennedict Mathurin, Myles Turner
Team Top Picks: Paolo Banchero, Anthony Edwards, Victor Wembanyama
Team All-Star: Scottie Barnes, Tyrese Maxey, Trae Young
3-Point Contest:
Malik Beasley (Bucks)
Jalen Brunson (Knicks)
Tyrese Haliburton (Pacers)
Damian Lillard* (Bucks)
Lauri Markkanen (Jazz)
Donovan Mitchell (Cavaliers)
Karl-Anthony Town (Timberwolves)
Trae Young (Hawks)
Slam Dunk Contest
Jaylen Brown (Celtics)
Jaime Jaquez Jr. (Heat)
Mac McClung* (G League, Osceola Magic)
Jacob Toppin (Knicks)
*) juara bertahan
Foto: Tyler Kaufman/NBAE via Getty Images