Tembakan Lebih Jitu, Clippers Ungguli Hawks dengan 21 Tripoin

| Penulis : 

Los Angeles Clippers menyudahi tur tandang dengan hasil yang menyenangkan. Clippers menutup dengan 6-1. Kemenangan keenam itu didapat usai menghempaskan Atlanta Hawks 149-144 di State Farm Arena.

“Kami tahu akan sulit untuk menang 6-1 melawan tim-tim yang bermutu dalam perjalanan tandang ini. Sempat menurun di paruh kedua, kami tetap berjuang. Kemenangan ini merupakan upaya habis-habisan,” kata Tyronn Lue, pelatih Clippers.

Pertarungan melawan Hawks memang tidak mudah. Clippers cukup santai di dua kuarter pertama. Tetapi Hawks mengganas di babak berikutnya. Mereka tidak memberi Clippers jeda. Clippers akhirnya bisa membuka sedikit jarak dengan 25-21 di lima menit terakhir.

Clippers dan Hawks beradu ketangkasan dalam gim ini. Masing-masing memiliki tembakan jarak jauh yang jitu. Clippers mencatat 35 peluang dan menghasilkan 21 tripoin. Hawks hampir lebih baik dengan 20 tripoin dari 39 kesempatan. Secara keseluruhan, Clippers lebih efektif dengan 52 tembakan (89 percobaan). Hawks yang lebih banyak meleset dengan menghasilkan 51/95 tembakan.

Kawhi Leonard menjadi aktor dibalik keunggulan Clippers. Kawhi mencatat akurasi tertinggi dengan 65 persen dari 13/20 tembakan. Hanya meleset tiga dari 8 tripoin. Kawhi mengumpulkan 36 poin dan 5 asis.

James Harden juga memberikan kontribusi tinggi. Harden hampir tripel-dobel dengan 30 poin, 10 asis dan 8 rebound. Harden menyumbang 6 tripoin dari 7 tembakannya yang tepat sasaran. Tertinggi untuk dari pemain Clippers.

Paul George mencetak 18 poin, 3 rebound, 5 asis, dan 2 steal. Dari bangku cadangan, Russell Westbrook menyumbang 13 poin, 5 rebound, 3 asis, dan 2 steal. Dilanjutkan dengan Norman Powell dan Amir Coffey masing-masing 13 poin.

Dari kubu Hawks, raihan lebih merata. Ada lima pemain yang mencetak setidaknya 3 tripoin. De’Andre Hunter meraih 27 poin dan 7 rebound. Trae Young membuat dobel-dobel 25 poin dan 12 asis. Dejounte Murray dengan 21 poin, 5 rebound, dan 7 asis. Dilanjutkan Saddiq Bey dan Jalen Johnson 18 poin serta Bogdan Bogdanovic 16 poin plus 6 asis. (rag)

Foto: Kevin C. Cox/Getty Images

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya