Pemain yang terpilih sebagai All-Star berarti mereka masuk dalam daftar pemain dengan performa terbaik di liga. Dengan terpilih sebagai All-Star, mereka sudah masuk kategori pemain bintang.

Tetapi ada beberapa pemain yang mempunyai performa menanjak dan berkontribusi untuk kesuksesan timnya dan belum pernah terpilih dalam All-Star. Berikut beberapa pemain yang berpeluang mendapat label bintang pertamanya dalam NBA All-Star 2024.

Jamal Murray, Denver Nuggets

Pemain asal Kanada itu sempat tampil mengesankan pada musim 2019-2020 dan mengantar Nuggets ke final Wilayah Barat. Tetapi kesempatannya meraih All-Star 2021 sirna. Sebab, Murray mengalami cedera ACL dan absen selama 2021-2022.

Meski absen semusim penuh, performa Murray tidak menurun. Ia menjadi salah satu pilar yang mengantar Denver Nuggets menjuarai NBA 2022-2023. Jika bisa konsisten seperti musim lalu, Murray memiliki peluang besar terpilih dalam All-Star 2024.

Mikal Bridges, Brooklyn Nets

Capaian individua terbaik Bridges adalah All-Defensive First Team 2022. Setelah ditukar dari Phoenix Suns pada Februari lalu, Bridges menemukan ritme lebih baik di Nets. Ia mencetak 26,1 poin dengan Nets di paruh musim 2022-2023.

Nets saat ini bukanlah tim yang bertabur bintang. Hanya ada Ben Simmons yang pernah memiliki status All-Star. Bridges akan mendapat lebih banyak kesempatan untuk bersinar musim ini. Tentunya jika Simmons dalam kondisi sehat, itu akan membantu Bridges meningkatkan permainannya.

Jalen Brunson, New York Knicks

Mungkin beberapa kecewa Brunson tidak terpilih pada All-Star 2023. Sebab, ia menjadi statistik terbaiknya musim lalu. Brunson memiliki rata-rata 24 poin dan 6,2 asis dengan akurasi tripoin 41,6 persen. Belum lagi membawa Knicks mencapai semifinal wilayah pertamanya setelah satu dekade.

Tetapi hasil musim lalu tidak cukup. Brunson memulai musim terlalu lambat. Untuk itu Brunson harus bekerja lebih keras lagi untuk meraih penghargaan individual pertamanya di NBA.

Paolo Banchero, Orlando Magic

Tidak ada yang menghalangi Banchero menjadi Rookie of the Year musim lalu. Saingan utamanya Chet Holmgren cedera. Musim ini Banchero diperkirakan bisa meyakinkan pemilih untuk masuk sebagai All-Star. Apalagi setelah kembali dari Piala Dunia FIBA 2023 dengan AS, Banchero akan mendapat sorotan lebih besar.

Selain nama-nama di atas, ada beberapa nama yang juga memiliki kemungkinan masuk All-Star 2024. Mereka adalah Desmond Bane, Aaron Gordon, Tyrese Maxey, Evan Mobley, Austin Reeves, hingga Victor Wembanyama.

NBA All-Star Games 2024 akan berlangsung pada 18 Februari 2024 di Gainbridge Fieldhouse, Indianapolis. (rag)

Foto: Sporting News

Komentar