Lithuania Rebut Juara Grup D dari Montenegro

| Penulis : 

Lithuania mengalahkan Montenegro 91-71 pada Selasa (29/8) di Mall of Asia Arena, Manila. Hasil itu membawa Lithuania memastikan diri sebagai juara Grup D. Sedangkan Montenegro sebagai runner up grup.

Dalam pertandingan tersebut, Lithuania berhasil lolos dari tekanan Montenegro selepas 13 menit pertama. Lithuania melaju nyaman di sisa kuarter dengan keunggulan tertinggi 22 poin. Lebih dari separuh skor Lithuania berasal dari paint arena dengan raihan 51 poin.

“Dalam tiga kuarter terakhir kami mengontrol pertandingan dengan baik melalui sisi pertahanan. Kemenangan ini penting untuk membuat selisih poin dan kami sangat senang bisa mengalahkan tim hebat seperti Montenegro,” kata pelatih Lithuania Kazys Maksvytis.

Rokas Jakobaitis memimpin Lithuania dengan 19 poin, 5 rebound, 6 asis. Mindaugas Kuzminskas bermain efektif selama 18 menit dengan mencetak 15 poin. Jonas Valanciunas memberikan 11 poin dan 8 rebound. Disusul Ignas Brazdeikis dengan 10 poin.

Dalam sesi jumpa pers, Kuzminskas mengatakan kemenangan ini begitu berharga karena menyempurnakan poin mereka ke babak berikutnya.

“Mungkin saat awal-awal pertandingan kami tidak bisa menjalankan game plan dengan baik. Tapi selanjutnya berjalan dengan baik. Semua memberikan kontribusi dan kami bisa meraih kemenangan ini,” ujarnya.

Sementara itu Nikola Vucevic mencetak 19 poin untuk Montenegro. Marko Simonovic dan Kendrick Perry masing-masing menyumbang 13 poin.

Lithuania dan Montenegro lolos ke ronde kedua. Mereka akan bertanding di Grup J. Pesaing lain di Grup J adalah Amerika Serikat dan Selandia Baru atau Yunani. (rag)

Foto: FIBA

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors