Denver Nuggets tidak membuat kesalahan yang sama. Pada gim ketiga ini, mereka tidak lengah dan meraih kemenangan 109-94 atas Miami Heat di Keseya Center, Florida. Kemenangan ini tak lepas dari penampilan gemilang duo Nikola Jokic dan Jamal Murray.
Mereka mencetak sejarah baru. Untuk pertama kalinya dua pemain dalam satu gim meraih tripel dobel dengan 30+ poin. Jokic mencetak 32 poin, 21 rebound, dan 10 asis. Murray menambah 34 poin, 10 rebound, dan 10 asis.
Nuggets mendapatkan energi luar biasa dari ruki Christian Braun. Ia mencuri berhasil mencuri bola dari Jimmy Butler dan melakukan slam dunk di 50 detik akhir kuarter ketiga.
Braun selesai dengan 15 poin yang menjadi poin tertingginya dalam playoff.
Dengan keunggulan besar itu, Nuggets tetap bermain disiplin tinggi terutama untuk pertahanan mereka. Trio Jokic, Murray, dan Braun tetap menyerang dengan agresif. Heat harus kehilangan kemenangan di hadapan pendukungnya sendiri.
Performa memburuk di kuarter keempat membuat penggemar Heat kecewa. Mereka terlihat mulai meninggalkan arena saat timnya sedang tertinggal 17 poin di 5 menit terakhir.
Heat menembak dengan persentase rendah saat mendapatkan kesempatan untuk mengambil alih seri ini. Heat hanya berhasil memasukkan 11 dari 35 percobaan mereka dari tiga angka.
Jimmy Butler menjadi pendulang poin terbanyak untuk Heat dengan 28 poin. Bam Adebayo memberikan dobel-dobel dengan 22 poin dan 17 rebound. DItambah Caleb Martin yang menyumbangkan 10 poin.
Gim 4 akan menjadi momen krusial untuk Heat. Gim tersebut akan berlangsung pada lusa di Miami.
Jika ingin menyamakan kedudukan, Kyle Lowry, Duncan Robinson, dan Kevin Love harus bisa berkontribusi lebih. Secara statistik, 80% (32 dari 40 series) pemenang gim 3 akan menjadi juara NBA. (*)
Foto: Rocky Padila