Lauri Markkanen mendapat kejutan di tengah tugas wajib militernya di Finlandia. Pemain Utah Jazz itu dinobatkan sebagai Most Improved Player (MIP) 2022-23 pada Senin (24/4) waktu setempat. Ini menjadi gelar individu pertama Lauri sejak terpilih sebagai pilihan ketujuh NBA Draft 2017 lalu.

“Rasanya luar biasa. Saya tidak bangun jam 2 pagi tanpa alasan. Jelas ini merupakan hak istimewa yang sangat besar untuk berada di posisi ini. Jadi, saya harus berterima kasih kepada semua orang di Utah yang membuat ini terjadi dan tentu saja kepada seluruh keluarga saya,” kata Lauri kepada TNT.

Lauri unggul atas finalis lainnya yaitu Shai Gilgeous-Alexander (Oklahoma City Thunder) dan Jalen Brunson (New York Knicks). Lauri mendapat 69 suara di posisi pertama dengan perolehan 430 poin dari panelis. SGA mendapat 24 suara dan Brunson 4 suara.

Ini menjadi musim pertama Lauri di Jazz. Pemain berusia 25 tahun itu ditukar dari Cleveland Cavaliers pada September 2022 bersama Ochai Agbaji dan Collin Sexton dengan Donovan Mitchell. Selama di Cavs, Lauri memiliki rata-rata 15 poin per gim

Ia mengatakan pindah ke Jazz merupakan hal yang tepat baginya. Performanya meningkat pesat di Jazz. Lauri memimpin Jazz dengan rata-rata 25,6 poin, 8,6 rebound, akurasi tripoin 39,1 persen dengan field goals 49,9 persen dan 87,5 dari tembakan gratis. “Tempat yang tepat di waktu yang tepat,” imbuhnya.

Pada musim ini Lauri mencetak poin tertinggi dalam kariernya. Saat melawan Houston Rockets pada Januari lalu, Lauri meraih 49 poin dalam 15 tembakan dari 27 percobaan. Ia juga menjadi pemain pertama yang mencetak 200 tripoin dan 100 dunk dalam musim yang sama. Performanya juga diakui karena ia terpilih untuk pertama kalinya dalam All-Star.

Lauri menjadi pemain non-AS ketujuh yang menjadi MIP. Sebelumnya ada Pascal Siakam (Kamerun), Giannis Antetokounmpo (Yunani), Goran Dragic (Slovenia), Boris Diaw (Prancis), Hedo Turkoglu (Turki), dan Gheorghe Muresan (Rumania).

Lauri menjadi pemain pertama Jazz yang meraih trofi George Mikan dan anggota keenam Jazz dengan gelar individu. Sebelumnya ada Rudy Gobert yang menjadi tiga kali menjadi Defensive Player of the Year (2018, 2019, 2021). Jordan Clarkson memenangkan Sixth Man of the Year 2020-21. Jauh sebelum itu ada Karl Malone yang menjadi MVP dua kali, Frank Layden sebagai Coach of the Year 1983-84 dan Darrell Griffith sebagai Rookie of the Year 1980-81. (rag)

Foto: NBA

Komentar