Kyrie Irving resmi diperkenalkan sebagai pemain Dallas Mavericks pada Senin (13/2) waktu setempat. Dalam sesi jumpa pers tersebut, Irving meminta satu hal khusus yakni tidak ada pertanyaan tentang masa depannya di Mavs setelah musim berakhir.

Pada jumpa pers itu juga memperkenalkan Markieff Morris yang menjadi satu paket dengan Irving dari Brooklyn Nets. Mereka ditemani oleh presiden dan manajer umum Mavs Nico Harrison. Salah satu pertanyaan yang ditujukan kepada Irving tentang potensinya memperoleh kontrak jangka panjang dengan Mavs.

Mantan pemain Cleveland Cavaliers itu menolak menjawab. Ia meminta media menahan diri dari pertanyaan lebih lanjut tentang topik tersebut. “Saya ingin sekali mendapat pengertian dari kalian semua dan semua orang yang terus menerus bertanya kepada saya tentang sisa musim ini. Saya pernah menghadapi ini sebelumnya dan sangat menguras emosi tentang pertanyaan seperti apa rencana jangka panjangnya,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu Irving mengungkapkan bahwa ia merasa senang diterima dengan hangat di Dallas. Dalam debutnya bersama Mavs pada 8 Februari lalu, Irving memimpin Mavs mengalahkan Los Angeles Clippers 110-104. Tanpa Luka Doncic, Irving menyumbang 24 poin.

Luka dan Irving akhirnya tampil bersama saat gim melawan Sacramento King (11/2). Meski kalah 128-133, keduanya saling melempar pujian. Dalam gim itu Luka mencetak 28 poin dan Irving 27 poin. Setelah menjalani tiga gim dengan Mavs, Irving hanya ingin fokus pada apa yang bisa ia berikan kepada tim saat ini.

“Hanya ada catatan positif di sana dan saya menjalaninya hari demi hari. Hanya itu yang bisa saya lakukan dalam hidup ini dan apa yang akan terjadi di masa depan hanya akan ditentukan oleh apa yang saya lakukan saat ini serta bagaimana saya mempersiapkan diri untuk langkah selanjutnya,” kata garda poin berusia 30 tahun itu.

Setelah ditukar dengan Dorian Finney-Smith, Spencer Dinwiddie, dan beberapa draft pick, Irving hanya bisa menandatangani perpanjangan kontrak dua tahun senilai AS$83 juta. Ia bisa mendapat kontrak super maksimal empat tahun senilai AS$220,6 juga saat menjadi agen bebas.

Jika strategi dengan Luka tidak berjalan mulus, ada kemungkinan Irving memilih menjadi agen bebas di akhir musim. Langkah Irving memang tidak bisa diprediksi. Meski begitu Harrison menilai mendatangkan Irving bukan hal yang berisiko untuk Mavs.

“Saya sudah mengenal Irving sejak lama. Saya tahu betul tentangnya dan seperti apa dia. Saya pikir siapapun yang pernah menontonnya bermain basket sudah tahu tipe permainannya. Jadi, saya tidak melihat risiko dalam pertukaran ini. Justru saya melihat risiko jika tidak melakukan pertukaran itu,” jelasnya. (rag)

Foto: CBS Sports

Komentar