KD Diharapkan Bisa Pulih Sebelum All-Star Game

| Penulis : 

Proses pemulihan Kevin Durant dari cedera MCL berlangsung relatif cepat. Pada Selasa (24/1) waktu setempat, Brooklyn Nets mengumumkan bahwa kondisi KD sudah semakin membaik. Ia diperkirakan bisa kembali bermain sebelum All-Star Game yang digelar pada 19 Februari mendatang.

“Cedera MCL Kevin Durant telah diperiksa oleh Dr. Riley Williams III di Rumah Sakit Bedah Khusus. Dr. Williams sangat senang dengan pemilihan Durant sejauh ini karena ia berkembang dengan baik seperti yang diharapkan. Durant akan terus memperkuat lututnya dan memulai aktivitas lari dan basket di lapangan minggu ini. Dia dijadwalkan akan diperiksa ulang dua minggu lagi,” tulis Nets dalam keterangan resminya.

KD mengalami cedera tersebut sejak 8 Januari lalu saat melawan Miami Heat. Setelah pemeriksaan KD diperkirakan absen selama satu bulan. Jika proses pemulihannya seperti yang diprediksi oleh Nets, KD paling cepat bisa melantai pada 7 Februari mendatang melawan Phoenix Suns.

Dalam wawancara pertamanya sejak cedera kepada ESPN, KD mengatakan ia sangat ingin bermain di All-Star Game. Tetapi ia tidak ingin memaksakan diri. Baginya proses pemulihan jauh lebih penting sehingga ia bisa kembali bugar untuk mengarungi musim.

“Saya ingin bermain besok jika saya bisa. Itu jadi prioritas saya. Jelas saya tidak ingin terburu-buru. Saya ingin memastikan kondisi saya seratus persen. Tapi ya, saya ingin bermain (All-Star Game) dan menjadi bagian dari acara tersebut,” kata pemain berusia 34 tahun itu.

Cedera itu memang mengganggu performa KD dalam musim ini. Bisa dibilang ini salah satu musim yang paling mengesankan bagi mantan pemain Golden State Warriors itu. Dalam 39 gim, ia rata-rata mencetak 29,7 poin, 6,7 rebound, 5,3 asis, dan 37,6 tripoin. Pekan lalu dalam voting All-Star, posisi KD disalip oleh Giannis Antetokounmpo dalam klasemen Wilayah Timur. (rag)

Foto: Nets Daily

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics