Nike Basketball menandai musim NBA 2022-2023 dengan dua produk yang luar biasa, yaitu Nike LeBron 20 dan Nike KD 15. Karena sampai saat itu, jarang ada pemain basket yang punya seri sepatu khas (signature shoes) dengan jumlah banyak. Kali ini cerita datang dari Kevin Durant, yang memberikan pujian kepada Leo Chang, Direktur Desain Nike Basketball.
Perlu diketahui bahwa Nike KD 15 merupakan rancangan dari Ben Nethongkome. Namun dalam sebuah wawancara dengan awak media, Durant mengucapkan terima kasih kepada Leo Chang. Desainer Nike yang mengawasi pengembangan 12 model sepatu Nike KD. Chang mulai bekerja dengan KD pada pembuatan KD 4 di tahun 2011.
"Itu hal yang besar. Saya berterima kasih kepada Leo Chang. Dia adalah seorang yang jenius," kata Durant, dikutip dari Sport Illustrated.
Foto: Stack.com
Durant juga mengatakan bahwa warna favorit dari KD 4 adalah "Galaxy All-Star" yang dirilis pada 24 Februari 2012, tepat dua hari sebelum NBA All-Star Game 2012. Saat memakai sepatu tersebut, Durant menjadi MVP dengan mencetak 36 poin, yang jadi catatan tertinggi dalam pertandingan ini.
"Saya suka jalur warna Galaxy dari KD 4," tegas bintang Brooklyn Nets tersebut.
Dalam dekade terakhir, KD 4 mendapatkan tempat di hati pemain basket dan sneakerhead. Meski Leo Chang sendiri dalam wawancara dengan Sneaker News di tahun 2012 mengatakan kalau KD 4 masih banyak kekurangan.
"KD 4 memang bagus. Tapi masih banyak hal yang bisa dikembangkan. Saya membaca komentar online tentang apa yang disukai dan tidak disukai orang-orang dari KD 4," ujar Chang.
Kevin Durant mengaku senang karena KD 4 dan desainernya mendapatkan pengakuan dari banyak pihak. Bahkan model ini jadi tren sepatu basket yang ada sekarang. Dikutip dari Sport Illustrated, Nike KD 4 "Galaxy All-Star" awalnya dirilis dengan harga 95 dolar Amerika Serikat. Kini harga jual rata-rata sepatu tersebut di situs StockX mencapai 540 dolar Amerika Serikat.
Sementara untuk KD 15, Durant mencoba bernostalgia dengan masa lalunya. Seperti pada pertandingan 28 November 2022, di mana Durant memakai KD 15 dengan jalur warna "9th Wonder - Charles Douthit". Sepatu ini dirancang untuk memberi penghormatan bagi ikon hip-hop 9th Wonder. Warna sepatu ini terinspirasi oleh album 2020 Zion V: The Ballad Of Charles Douthit. (*)
Foto: SLAM