Charles Barkley dan Michael Jordan merupakan bintang NBA pada era yang sama. Mereka adalah sahabat sekaligus rival, memiliki tanggal lahir yang hanya terpaut tiga hari, dan sama-sama membintangi film Space Jam pada 1996 silam. Namun, hubungan keduanya memburuk dalam satu dekade terakhir.

Dalam episode terbaru podcast Let’s Go! bersama Tom Brady, Larry Fitzgerald, dan Jim Gray itu, Barkley mengungkapkan bahwa hal itu terjadi karena ia mengatakan sesuatu yang menyinggung Jordan. Akibatnya kedua legenda basket itu tidak saling berbicara selama 10 tahun terakhir.

“Kehilangan persahabatan dengan Michael Jordan mungkin adalah yang yang paling mencolok yang terjadi pada saya. Tapi saya adalah orang yang jujur dengan apa yang saya pikirkan,” ungkap pria berusia 59 tahun itu.

“Saya berkata, ‘Dengar, hal yang paling berat menjadi Michael, dia selalu bersama orang-orang yang selalu setuju dengannya’. Bagian yang paling berat ketika menjadi orang terkenal, orang-orang itu berada di jet pribadi Anda, Anda yang mentraktir minuman, dan membeli semua makan malam. Sangat sedikit orang yang akan jujur kepadamu,” lanjutnya.

Setelah 16 musim berkarier, menjadi pemain terbaik 1993, dan 11 kali masuk All-Star, Barkley pensiun pada 2000. Mantan pemain Philadelphia 76ers, Phoenix Suns, dan Houston Rockets itu kemudian menjadi analis NBA di TNT. Ia dikenal dengan gaya yang blak-blakan.

Komentar kritis Barkley tentang kinerja Jordan sebagai eksekutif NBA disinyalir sebagai awal keretakan hubungan mereka. Saat itu Jordan menjalani dua tahun masa jabatannya sebagai pemilik mayoritas Charlotte Bobcats (sekarang Hornets). Tim tersebut memiliki rekor buruk 4-29. Dalam wawancara di The Waddle & Silvy Show di ESPN 1000 itu, Barkley meyakini Jordan dikelilingi orang yang salah.

“Saya mencoba bersama orang-orang akan memberitahu saya jika saya mengacau. Michael tersinggung tentang sesuatu yang saya katakan tentangnya. Kami belum pernah berbicara mungkin 10 tahun. Saya menyayanginya seperti saudara saya sendiri. Kami berdua memang keras kepala dan kami belum pernah berbicara,” imbuh Barkley. (rag)

Foto: Fox News, TIME

Komentar