Jrue Holiday mengunci kemenangan keenam Milwaukee Bucks musim ini dengan tripoin di detik-detik akhir pertandingan dengan skor 110-108, Senin (31/10).

Setelah tripoin ini, Detroit Pistons sebenarnya mendapatkan kesempatan mengejar. Sayangnya, dua kali percobaan Cade Cunningham tak memenuhi sasaran. 

Setelahnya, Bucks mendapatkan bola dan Pistons terpaksa melakukan foul untuk menghentikan waktu. Dua tembakan gratis sayangnya dimasukkan dengan baik oleh Brook Lopez yang membuat jarak menjadi lima poin. Tripoin Bojan Bogdanovic menutup gim jadi sesuai skor akhir pertandingan. 

Meski ketat di akhir laga, gim berlangsung dalam dominasi penuh Bucks. Pistons tak sekalipun pernah dalam posisi unggul dan sebaliknya Bucks sempat membuka jarak sampai 16 poin. 

Pasukan muda Pistons lantas mengejar dan sempat menyamakan kedudukan, tapi tak pernah melewati Bucks sekalipun. Kesulitan akurasi di akhir laga harus membuat pengejaran mereka tak berujung manis. 

Jrue menutup gim dengan dobel-dobel 25 poin, 7 rebound, dan 10 asis. Jrue memasukkan 5/11 tripoin (45 persen). Tak hanya menyerang, Jrue juga cukup menyulitkan Cunningham dan Jaden Ivey untuk mengatur serangan. 

Giannis Antetokounmpo main normal juga dengan dobel-dobel 31 poin dan 7 rebound selama 31 menit. Ini adalah kali kelima beruntun Giannis mencetak setidaknya 30 poin dalam satu gim dengan akurasi lebih dari 50 persen. Akurasi Giannis hari ini 52 persen (12/23). 

Brook Lopez menambahkan 24 poin dan 9 rebound. Bobby Portis memimpin barisan cadangan dengan dobel-dobel 15 poin plus 12 rebound. Bucks menjaga rekor apik mereka tak terkalahkan dalam enam gim ini. 

Sebaliknya untuk Pistons, ini jadi kekalahan keenam mereka dari delapan laga. Pun demikian, Pistons menunjukkan perlawanan dan permainan yang luar biasa untuk tim yang sedang dalam fase rebuild. 

Skuad starter Pistons sekali lagi menunjukkan peran besar. Cunningham mencetak 27 poin, 6 rebound, dan 7 asis. Bogdanovic menambahkan 23 poin. Ivey solid melalui 19 poin dan 7 rebound. Isaiah Stewart dobel-dobel 11 poin dan 11 rebound. Hamidou Diallo produktif dengan 13 poin dan 5 rebound, sementara Saddiq Bey 10 poin. 

Kedua tim akan bertemu lagi lusa, masih di Fiserv Forum, kandang Bucks. (DRMK)

Foto: NBA

 

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin