LeBron James mendapat masalah hukum. Superstar Los Angeles Lakers itu digugat bersama dengan rapper Drake, Future, serta perusahaan media masing-masing atas hak cipta film dokumenter Black Ice. Gugatan itu dilakukan oleh mantan direktur eksekutif asosiasi pemain NBA pada 1996-2013, Billy Hunter.

Film dokumenter Black Ice tersebut dibuat berdasarkan buku berjudul Black Ice: The Lost History of the Colored Hockey League of the Maritimes, 1985 to 1925. Buku tersebut ditulis oleh George dan Darryl Fosty. Buku itu menceritakan tentang kisah liga hoki Kanada untuk pemain kulit hitam.

Masalahnya Hunter mengklaim bahwa ia memiliki kesepakatan dengan George dan Darril pada 2019 tentang hak eksklusif untuk memproduksi sebuah film. Menurut laporan dari New York Post, Hunter mengatakan ia membayar kedua penulis itu sebesar AS$265 ribu (setara Rp3,9 miliar) untuk memperoleh hak cipta atas kisah di buku tersebut.

George dan Darril Fosty juga termasuk dalam gugatan yang dilayangkan oleh Hunter. Ia menuntut ganti rugi sebesar AS$10 juta (setara Rp148 miliar) serta keuntungan dari film dokumenter Black Ice.

“Saya tidak berpikir mereka percaya hak property akan diajukan ke pengadilan. Mereka pikir saya akan merelakan itu. Mereka mengambil risiko untuk itu,” ujar Hunter.

Menurut gugatan itu George dan Darril berpendapat bahwa film dokumenter adalah entitas yang terpisah yang tidak termasuk dalam hak-hak itu. Sementara Hunter berpendapat bahwa ia membayar untuk “hak eksklusif di seluruh dunia” untuk setiap adaptasi “Audiovisual” dari kisah tersebut.

“Sebuah film dokumenter masih merupakan ‘film’ dan ‘adaptasi audiovisual’ dan klaim apa pun yang bertentangan adalah sesuatu yang tidak masuk akal dan dibuat dengan niat yang buruk,” kata pengacara Hunter, Larry Hutcher.

 

Black Ice akan dirilis pada 10 September mendatang di Toronto International Film Festival. Film itu diprodeseri oleh LeBron, Drake (yang memiliki nama asli Aubrey Graham), serta mitra bisnis LeBron, James Maverick Carter.

Hingga Senin (5/9) waktu setempat belum ada komentar dari LeBron dan Drake soal gugatan ini. Sementara itu LeBron dikabarkan menawarkan George dan Darril AS$100 ribu (setara Rp1,4 miliar) untuk memperoleh hak produksi film dan setuju untuk membayar mereka 3 persen dari total anggaran film. (rag)

Foto: Getty Images

Komentar