Australia melangkah ke semifinal dengan mengalahkan Jepang 99-85, Kamis 21 Juli 2022. Gim berisi hujan tripoin dari kedua tim. Namun, Australia tak sekalipun dalam posisi tertinggal sepanjang gim ini.
Australia memulai gim dengan sangat sempurna. Setelah skor imbang 3-3, Australia melaju 12 poin tanpa balas yang membuat Jepang seolah langsung kehilangan pertandingan ini.Â
Namun, bukan Jepang jika menyerah semudah itu. Perlahan mereka menemukan kembali akurasi yang hilang. Pergantian komposisi pemain, masuknya Keisei Tominaga membuat Jepang coba mengejar.Â
Di pertengahan kuarter dua, Jepang melaju (9-0) untuk menipiskan jarak menjadi lima poin saja. Sayangnya, ini adalah jarak terpendek yang pernah dibuat Jepang setelah kuarter pertama.Â
Australia lantas membangun keunggulan mereka di kuarter tiga. Skor akhir kuarter tiga 75-54 adalah jarak terbesar yang dibuat oleh Australia di gim ini. Jepang sempat kembali mengejar menjadi sembilan poin di empat menit akhir kuarter empat, namun sekali lagi, Australia berhasil menahan momentum kebangkitan tersebut.Â
Total ada 36 tripoin masuk hari ini yang merupakan kombinasi tripoin masuk terbanyak sepanjang FIBA Asia Cup 2022 ini. Jepang memasukkan 20/43 tripoin (46 persen), sedangkan Australia sedikit lebih efektif melalui 16/34 tripoin (47 persen). Kedua tim pun pada dasarnya tampil sangat rapih dengan Jepang hanya 9 turnover sementara Australia satu turnover lebih sedikit.Â
Perbedaan terbesar di gim ini adalah rebound. Australia merebut 16 offensive rebound dan total mengumpulkan 51 rebound. Tanpa Yuta Watanabe yang terkena cedera engkel di gim sebelumnya, Jepang hanya punya 29 rebound secara keseluruhan.Â
"Strategi kami menghadapi Jepang adalah berusaha untuk agresif dalam setiap pick n roll," buka Michael Kelly, Kepala Pelatih Australia. "Jepang punya garda yang sangat cepat dalam menusuk ke area kunci dan menembak. Oleh karena itu, kami melakukan hard show di setiap pick n roll."
"Bisa Anda lihat saat kami tidak disiplin dalam melakukan itu di kuarter empat, Jepang benar-benar menakutkan. Apa yang mereka tunjukkan di kuarter empat adalah hal yang luar biasa, tapi saya sangat senang dengan performa kami secara keseluruhan," tutupnya.Â
Thon Maker adalah top skor Australia dengan dobel-dobel 21 poin, 13 rebound, dan 5 asis. Thon bermain 27 menit tanpa melakukan satupun turnover. Rhys Vague tampil efektif selama 14 menit dengan 16 poin hasil dari 4/5 tripoin (80 persen) dan 6/7 secara keseluruhan (86 persen).Â
Samson Froling membantu Australia dengan 15 poin dan 6 rebound. Keanu Pinder sekali lagi tampil solid dari bangku cadangan dengan 12 poin selama 9 menit bermain. Hanya satu dari 11 pemain Australia yang tidak mencetak poin hari ini.Â
"Kami ingin membuat tempo permainan hari ini lebih cepat untuk mengatasi Australia. Sayangnya, kami menembak sangat buruk di pembukaan gim yang membuat kami akhirnya kesulitan sepanjang gim," terang Tom Hovasse, Kepala Pelatih Jepang.Â
"Tentu saja hasil mungkin akan berbeda jika Yuta Watanabe bisa tampil. Ia adalah pemain kunci kami untuk rebound dan poin di paint area. Namun, saya tetap bangga dengan para pemain hari ini. Apa yang mereka tunjukkan di kuarter empat adalah hal yang luar biasa."
Keisei Tominaga adalah top skor hari ini dengan 33 poin dan 5 rebound. Tominaga memasukkan 12/20 tembakan (60 persen), termasuk di dalamnya 8/15 tripoin (53 persen). Yuki Togashi membantu dengan 14 poin dan 5 asis. Yuki memasukkan 4/7 tripoin (57 persen). Soichiro Inoue melengkapi daftar dengan 11 poin. (DRMK)
Foto: Dika Kawengian
Â