Golden State Warriors jaga momentum kemenangan, Sabtu, 12 Maret 2022, waktu setempat. Menghadapi Milwaukee Bucks di Chase Center, San Francisco, Warriors menang dengan skor 122-109.
Klay Thompson adalah bintang kemenangan ini. Klay mencetak 38 poin, 6 rebound, dan 5 asis dari 15/24 tembakan. Dari jumlah tembakan tersebut, delapan tembakan masuk diantaranya adalah tripoin.
Catatan 38 poin jadi yang tertinggi dalam satu gim di musim ini untuk Klay. Ini juga jadi gim kedua Klay mencetak 30+ poin musim ini. Perlu diingat, Klay yang absen lebih dari dua tahun karena cedera baru bermain lagi Januari lalu.
Di belakang Klay, Jordan Poole juga tak kalah membara. Tampil sebagai starter, Poole mencetak 30 poin, 6 rebound, dan 5 asis. Poole memasukkan 5/10 tripoin. Ini jadi gim keenam beruntun Poole mencetak 20+ poin musim ini.
Performa solid lainnya juga ditunjukkan oleh Andrew Wiggins dan Jonathan Kuminga. Wiggins mencetak 21 poin dan 6 rebound. Kuminga yang memulai gim dari bangku cadangan menambahkan dobel-dobel 14 poin plus 11 rebound.
Dari Bucks, Giannis Antetokounmpo masih jadi tumpuan dengan 31 poin dan 8 rebound. Tidak ada pemain Bucks lain yang mencetak lebih dari 18 poin.
Hasil ini mengakhiri rangkaian enam kemenangan beruntun Bucks. Ini juga jadi kekalahan perdana Bucks di bulan Maret. Berbanding terbalik, Warriors menang tiga gim beruntun dengan hasil ini.
Lusa, kedua tim akan tampil lagi. Bucks lanjutkan tur Wilayah Barat mereka ke Utah Jazz. Warriors akan bertahan di kandang menjamu Washington Wizards. Gim lawan Wizards juga akan jadi gim kembalinya Draymond Green setelah cedera punggung sejak Januari. (DRMK)
Foto: NBA