Rangkaian lima kemenangan beruntun RANS PIK Basketball berhenti di Dewa United Surabaya, Jumat, 11 Maret 2022. Selalu dalam posisi unggul selepas tepis mula, Dewa United menang dengan skor akhir 78-74.Â
Awal bagus Dewa United membuat gim berjalan lebih mudah untuk mereka. Dewa United mencetak 28 poin di kuarter pertama dan menahan RANS PIK hanya 12 poin.
"Kami memulai gim dengan sangat buruk," buka Akeem Scott, garda RANS PIK. "Sebenarnya, kami sudah cukup membaik di tiga kuarter selanjutnya. Namun, ketinggalan itu terlalu jauh sehingga kami tidak bisa mendekat."
Kevin Moses Poetiray jadi motor serangan Dewa United dan mencetak 13 poin, 7 rebound, dan 5 asis. Jamarr Johnson yang memulai gim dari bangku cadangan mencetak 12 poin selama 11 menit.Â
Dua pemain asing baru Dewa United sudah tampil. David Seagers langsung tampil 23 menit dan mencetak 11 poin plus 4 rebound. Emilio Park baru tampil lima menit dan membukukan lima poin.Â
"Kehadiran dua pemain baru ini jelas penting buat kami," tutur Andika Saputra, Kepala Pelatih Dewa United. "Kami tampil hari ini dengan belum berlatih bersama secara keseluruhan tim."
"Jadi, apa yang kalian semua lihat ya yang pertama buat kami main bersama. Hari ini saya coba Seagers sebagai starter, tapi ini belum pakem utama kami. Kami akan coba lihat juga Jamarr dan Emilio," tutupnya.
Untuk RANS PIK, tanpa Hal Heyward, Akeem Scott memimpin tim dengan dobel-dobel 26 poin, 11 rebound, 6 asis, dan 7 steal. Agus Salim tampil sebagai tandem Akeem dengan 16 poin plus 8 rebound.Â
Dewa United kini mengantongi rekor (8-3) sedangkan RANS PIK (7-5). Keduanya bersaing di Divisi Putih. (DRMK)
Foto: HariyantoÂ