James Harden kembali menarik perhatian pecinta NBA. Kali ini bukan karena performanya di lapangan, Harden menarik perhatian karena masa depannya. Laporan terbaru Bleacher Report menyebutkan bahwa Harden membuka peluang untuk tawaran tim lain di bursa pemain bebas musim baru nanti.
Menariknya lagi, laporan yang dibuat oleh Jack Fisher juga mendapatkan beberapa informasi penyebab Harden mungkin ingin meninggalkan Nets. Alasannya pun beragam, ada yang berhubungan dengan permainan di lapangan ada pula yang bukan.Â
Pertama, Harden dikabarkan cukup frustrasi dengan situasi Kyrie Irving yang hanya tersedia di gim tandang. Bleacher Report menyebut situasi ini sebagai "part time Kyrie." Situasi makin sulit ketika Kevin Durant harus menepi sekitar dua bulan karena cedera. Hal ini meninggalkan Harden sebagai pemanggul beban utama Nets di gim kandang.
Harden juga dikabarkan memiliki beberapa kekecewaan terhadap rotasi pemain yang dilakukan oleh Steve Nash. Harden kurang setuju dengan Nash yang memilih menurunkan pemain yang "sedang panas" untuk menutip gim timbang memastikan komposisi pemain sejak awal (closing game unit).Â
Terakhir, beberapa sumber yang didapat oleh Bleacher Report menyebutkan bahwa Harden tidak nyaman dengan kota Brooklyn sendiri. Secara suasana kota, iklim, dan tentunya besaran pajak yang harus dibayar cukup jauh berbeda dengan situasinya di Houston.
Harden belum pernah berada di situasi tanpa tim menghadapi bursa pemain bebas. Ia pun terang-terangan mendaku ingin mencoba hal baru ini. Namun, situasi di Nets mungkin akan menjadi dorongan lebih untuknya semakin menuju ke sana.
Di sisi lain, Harden juga terus dikaitkan dengan Philadelphia 76ers. Keberadaan Daryl Morey sebagai Presiden Sixers diyakini membuka kemungkinan Harden merapat ke sana, entah melalui pertukaran di musim ini atau sebagai pemain bebas di akhir musim nanti.
Yang jelas, situasi sulit kini ada di Nets. Mereka harus segera mencari jalan agar Harden kembali nyaman bermain di tim, setidaknya untuk sisa musim ini. Juara adalah alasan utama Harden merapat ke Nets dan jika itu tak terwujud musim ini, ia akan mencari jalan lain untuk ke sana. (DRMK)
Foto: NBA