Amartha Hangtuah Jakarta menyusul kesuksesan Pelita Jaya Bakrie Jakarta dan Dewa United Surabaya di Divisi Putih yang sapu bersih di IBL 2022 Seri Jakarta. Ini menyusul kemenangan Hangtuah atas Tangerang Hakws dengan skor 76-64 di Hall Basket Senayan, Sabtu malam. LaQuavius Cotton mencetak 27 poin, 11 rebound, 3 asis dan 1 blok untuk mengantarkan Hangtuah meraih kemenangan keempat.

Sempat saling mengejar poin di kuarter pertama, Hangtuah berhasil lepas menjauh setelah tembakan dua poin dari Anton Davon Waters Sr. mulus ke ring lawan. Momentum berubah (33-31) Hangtuah mengambil alih pertandingan. Selanjutnya, mereka terus memberi jarak keunggulan. Kini giliran jump shot Firman Yohanes Situmorang yang bersarang di ring Hawks, kedudukan berjarak tujuh poin (40-33) Hangtuah menutup kuarter kedua.

Para pemain Hangtuah begitu menguasai area kunci (paint area) lawan. Tercatat dalam statistik, Hangtuah mencetak 50 poin di paint area. Akurasi tembakan dua poin Gunawan dan kawan-kawan berada di angka 52 persen. Angka-angka tersebut merepresentasikan bagaimana Hangtuah tangguh di bawah ring lawan. Selain Q Cotton, Anton Waters dan Fisyaiful Amir masing-masing 13 poin.

Dari kubu lawan, Hawks ada empat pemain yang mencetak poin digit ganda. Richard David Ross menjadi penectak poin terbanyak dengan torehan 14 poin. Diikuti Rizky Effendi (13 poin), Danny Ray (12 poin), dan Winston Swenjaya (10 poin). Hanya saja kontribusi keempat pemain itu belum berhasil membawa Hawks memenangi gim malam hari ini.

Memasuki kuarter ketiga, tim polesan Efri Meldi itu makin tertinggal. Hangtuah memperlebar margin keunggulan menjadi 15 poin (53-38) lewat tembakan dua poin dari Cotton. Momen itu pun jadi momentum bagi pasukan A.F Rinaldo untuk terus unggul sampai membawa pulang kemenangan keempatnya di Seri Jakarta ini.

“Hari ini para pemain bermain keras dan sepenuh hati. Instruksi berjalan dengan baik. Jumlah turm over yang sedikit jadi kunci utama menang," ucap A.F Rinaldo saat sesi konferensi pers.

Di sisi lain, Efri Meldi pelatih Hawks banyak mengambil pelajaran. Baginya rekor timnya sekarang (2-2), semakin memicu timnya untuk tampil lebih baik di Seri Bandung, 29 Januari 2022 mendatang. “Dua kemenangan di Seri Jakarta jadi hasil positif bagi tim baru seperti kami. Tidak banyak waktu berbenah. Saya rasa kami harus meningkatkan kepercayaan diri,” pungkasnya. (hth)

Foto: Hariyanto

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya