Manajemen Golden State Warriors mengumumkan bahwa mereka mengirim Klay Thompson dan James Wiseman ke tim afiliasi mereka di G League, Santa Cruz Warriors, pada hari Minggu, 28 November 2021, waktu setempat. Tujuannya agar mereka berdua bisa berlatih secara intensif sebelum tampil di NBA.Â
Dikutip dari situs resmi warriors.com, Thompson sudah tidak sabar ingin bermain. Tapi dengan jadwal pertandingan yang padat, dia tidak bisa berlatih dengan baik. Sementara waktu semakin dekat. Karena diperkirakan, Thompson bakal diturunkan pada laga Warriors lawan Phoenix Suns di malam Natal 2021.Â
Menurut Shams Charania dari The Athletic, langkah manajemen Warriors sangat baik. Karena dengan mengirim Thompson ke Santa Cruz Warriors maka bisa meningkatkan repetisi latihan. Khususnya untuk melakukan latihan pertandingan 5x5. Sebab bila Thompson ikut tim utama Warriors, maka latihan hanya bisa dilakukan sebelum pertandingan saja. Mengingat jadwal pertandingan NBA padat.Â
Sementara itu, Mark Medina dari nba.com menyebut bahwa kondisi James Wiseman belum pulih sepenuhnya. Dia harus menjalani rehabilitasi intensif. Sehingga dengan mengirim ke tim G League, proses tersebut bisa dilakukan dengan baik. Tidak terkendala dengan padatnya jadwal liga.Â
Beberapa hari terakhir, terjadi pemandangan yang tidak sedap di bangku cadangan Warriors. Setiap selesai pertandingan, Thompson tetap berada di tempat duduknya dan menangis. Wajahnya ditutup dengan handuk untuk menyembunyikan air matanya dari sorotan kamera media. Kepala pelatih Steve Kerr menjelaskan kalau Thompson menangis karena dirinya ingin sekali tampil di pertandingan. Karena dia sudah absen lebih dari dua musim kompetisi. (tor)
Foto: warriors.comÂ
Â