IBL baru saja merampungkan draft untuk ruki dan juga pemain asing. Untuk 2022, ada perubahan (lagi) dalam penggunaan pemain asing. Pada IBL 2020 ada tiga pemain asing di setiap tim dan dua di antaranya boleh di lapangan dalam waktu bersamaan.
Untuk musim baru nanti, IBL menetapkan setiap tim berhak memiliki dua pemain asing dengan hanya maksimal satu yang boleh di lapangan. Lantas, apa untung-rugi hal ini? Apa-apa saja yang bisa kita nanti dari para pemain asing di musim baru? Jika harus memilih, apakah pemain asing yang sudah berpengalaman di IBL atau yang belum pernah sama sekali yang kalian pilih?
Simak perbincangan lengkap kami dan jangan lupa berkomentar!