Dalam rangka peringatan 75 tahun, NBA mengeluarkan daftar 75 nama pemain terbaik sepanjang sejarah. Semua orang berpendapat bahwa Michael Jordan dan LeBron James adalah pemain yang harus masuk dalam daftar tersebut. Namun sebaliknya, Charles Barkley tidak sependapat. Dia menilai Magic Johnson dan Larry Bird merupakan pemain yang paling penting dalam sejarah NBA.
MJ dan LeBron dianggap sebagai dua pemain terhebat yang pernah ada. Kalau digabungkan, mereka sudah memenangkan 10 gelar juara NBA, serta menjadi pemain kunci untuk timnya masing-masing. Selain itu, keduanya membantu popularitas NBA di seluruh dunia.
Bukan Charles Barkley namanya, kalau tidak memberikan pernyataan yang kontroversial. Kali ini berkaitan dengan nama-nama pemain legendaris NBA. Menurut Barkley, Magic Johnson dan Larry Bird merupakan dia pemain yang paling layak mendapat julukan pemain terhebat sepanjang masa. Bukan Michael Jordan atau LeBron James. Barkley mengatakan hal tersebut dalam podcast "The Steam Room".
Alasan Barkley memilih Johnson dan Bird berkaitan dengan prestasinya. Johnson sudah memenangkan 10 gelar NBA, dengan rincian lima gelar sebagai pemain, dan sisanya didapatkan saat dirinya menjadi bagian dari manajemen Lakers. Sementara Larry Bird adalah satu-satunya orang dalam sejarah NBA yang pernah menyabet gelar Rookie of the Year, Most Valuable Player, NBA Finals MVP, All-Star MVP, Coach of the Year, dan Executive of the Year. Prestasi tersebut yang membuat Barkley mengagumi keduanya.
Baca juga: Melihat Kembali Persaingan Larry Bird dan Magic Johnson dari Sisi Alas Kaki
Sementara itu, Barkley belum bisa menilai siapa yang terbaik dari Michael Jordan dan LeBron James. Alasannya, salah satu dari mereka masih aktif bermain.
Jordan memenangkan enam gelar juara NBA, dan bermain dominan bersama Bulls. Sebaliknya, LeBron yang mendapatkan empat cincin juara, sudah melampaui Jordan dalam hal jumlah poin sepanjang masa. LeBron mencetak 35 ribu poin, dan sudah melampaui catatan Michael Jordan (32.292 poin). LeBron masih bermain dan berpeluang melampaui Karl Malone (36.928 poin), dan Kareem Abdul-Jabbar (38.387). LeBron bakal melampaui catatan Malone kalau dia mencetak rata-rata 25 poin per pertandingan musim ini. (tor)
Foto: USA Today