NBA ingin menegaskan bahwa mereka tidak memberi peringkat dalam pengumuman 75 pemain terbaik sepanjang sejarah liga. Jadi bukan berarti pemain yang diumumkan di hari terakhir adalah yang terbaik dari semuanya. Buktinya, Michael Jordan muncul di hari kedua pengumuman 75th Anniversary Team.Â
NBA merilis 25 nama pertama pada hari Selasa, kemarin. Kemudian pada Rabu malam, waktu setempat, NBA mengumumkan 25 nama berikutnya. Berikut daftar 25 pemain tahap kedua yang diumumkan NBA:
Michael Jordan adalah inklusi yang paling jelas setelah memenangkan enam gelar NBA, lima MVP, dan mendapatkan 14 penghargaan All-Star dalam 15 musim. Pria berusia 58 tahun itu terus menetapkan standar yang digunakan sebagai ukuran untuk pemain NBA.
Sebanyak 41 pemain dalam daftar 50 besar pemain terbaik di tahun 1996 masuk lagi tahun ini. Meskipun juri dalam pemilihan berbeda. Hal ini disebabkan setiap era dan tipe pemain punya kesan tersendiri. Dengan 50 nama yang sudah dirilis, maka NBA masih memiliki 25 nama lagi yang diumumkan besok, Kamis, 21 Oktober waktu setempat.Â
Liga memiliki sejumlah perayaan yang direncanakan untuk musim untuk menghormati ulang tahun ke-75, dan pemain seperti Nowitzki, Pettit, Robertson, Magic Johnson dan Clyde Drexler akan menjadi duta untuk ulang tahun berlian. (tor - bersambung)
Foto: Blacher Report