Prancis mengalahkan Iran 79-62 di gim terakhir Grup A, Sabtu, 31 Juli 2021. Hasil ini membuat Prancis menyapu bersih tiga kemenangan dan lolos ke perempat final sebagai pemuncak Grup A, mengungguli Amerika Serikat dan Republik Ceko.
Dominasi Prancis sudah terlihat sejak awal laga. Keunggulan 19 poin di jeda babak membuat Prancis tak lagi memainkan skuat utama mereka. Tidak satupun starter Prancis bermain lebih dari 19 menit hari ini. Prancis pun tak pernah dalam posisi tertinggal.
Thomas Heurtel jadi top skor Prancis dengan 16 poin. Pemain Brooklyn Nets, Tomothe Luwawu-Cabarrot menambahkan 12 poin. Nando De Colo dan Vincent Poirier masing-masing 10 poin. Prancis menembak 40 persen (8/20) dari tripoin dan 49 persen secara keseluruhan (31/63).
Veteran Iran, Hamed Haddadi menutup perjalanan Olimpiade Tokyo dengan dobel-dobel 18 poin, 12 rebound, 5 asis, 2 steal, dan 3 blok. Ini kemungkinan akan menjadi turnamen internasional terakhir Haddadi dengan Iran. Haddadi telah berusia 36 tahun. Bersama Mohammadsamad Nikhahbahrami, keduanya adalah dua pemain tertua di Iran. Nikhahbahrami sendiri berusia 38 tahun.
Babak perempat final sendiri akan dimainkan dengan sistem undian. Nantinya, tiga pemuncak grup dan satu peringkat dua terbaik akan masuk di satu pool sendiri. Dua peringkat dua sisanya plus dua peringkat tiga terbaik akan masuk pool satunya. Satu tim dari grup yang sama tidak akan bertemu di perempat final. (DRMK)
Foto: FIBA