Milwaukee Bucks samakan kedudukan usai memenangi gim 4 dengan skor 109-103, Rabu, 14 Juli 2021, waktu setempat. Dua rangkaian peristiwa di satu menit terakhir pertandingan memastikan kemenangan Bucks.

Giannis Antetokounmpo menghentikan momentum pengejaran Phoenix Suns melalui blok atas alley-oop Deandre Ayton. Tak berselang lama, Khris Middleton memastikan jarak tak terkejar lagi melalui layup memanfaatkan turnover dari Chris Paul. 

Dua kejadian ini cukup untuk menutupi kekalahan Bucks di sektor akurasi tembakan. Bucks hanya menembak 40 persen berbanding Suns yang memasukkan 51 persen tembakan mereka. Akan tetapi, total percobaan tembakan kedua tim berbanding jauh. Suns hanya melepaskan 78 tembakan sedangkan Bucks 97. Bucks unggul di offensive rebound (17 berbanding 5) dan turnover (5 berbanding 17).

Giannis dan Middleton pula yang jadi kunci kemenangan Bucks. Middleton jadi top skor Bucks dengan 40 poin, 6 rebound, dan 4 asis dari 15/33 tembakan (45 persen). Ini adalah catatan poin tertinggi Middleton dalam satu gim playoff sepanjang kariernya. Giannis Antetokounmpo tampil komplet dengan 26 poin, 16 rebound, 8 asis, 3 steal, dan 2 blok. Brook Lopez membantu dengan 14 poin selama 19 menit di lapangan. 

Jrue Holiday tampil berantakan secara akurasi (4/20), namun membantu tim dengan menjaga Chris Paul atau Devin Booker sepanjang waktu. Holiday mencetak 13 poin, 7 rebound, dan 7 asis. Pat Connaughton menambahkan 11 poin dan 9 rebound dari bangku cadangan, termasuk tripoin krusial di akhir laga. 

Booker sendiri jadi top skor gim dengan 42 poin dari 17/28 tembakan (61 persen). Jae Crowder menambahkan 15 poin, 8 rebound, 3 asis, 3 steal, dan 3 blok. Cameron Johnson membantu dengan 10 poin dari bangku cadangan sedangkan Chris Paul menutup daftar dengan 10 poin dan 7 asis. Paul menjalani malam yang sulit dengan akurasi hanya 38 persen (5/13) dan 5 turnover. 

Hasil ini memastikan Final NBA akan berlangsung enam gim. Gim 5 akan digelar di kandang Suns, tiga hari lagi. (DRMK)

Foto: NBA

Komentar