Chris Paul membawa Phoenix Suns menang 118-105 atas Milwaukee Bucks, pada Gim 1 Final NBA 2021, di Talking Stick Resort Arena, Selasa malam, waktu setempat. Paul menyelesaikan pertandingan dengan 32 poin dan 9 asis dalam 37 menit.

Selain catatan poin terbanyak untuk Suns, Paul juga menambahkan 4 rebound, dan 1 steal. Dia mencetak akurasi tembakan 12/19 dengan 4 tripoin dari 7 percobaan. Chris Paul menjadi orang ketiga dalam sejarah NBA sebagai pemain dengan usia 36+ yang mencetak 30+ poin di Final NBA. Dua orang pendahulunya adalah Kareem Abdul Jabbar dan Tim Duncan.

Devin Booker menyumbang 27 poin dengan akurasi 8/21. Sedangkan Deandre Ayton menambahkan 22 poin dan 19 rebound. Ayton mencetak 12 dobel-dobel di playoff pertamanya. Ayton menjadi pemain yang mampu mencetak 15+ poin dan 15+ rebound di pertandingan final pertamanya sejak Tim Duncan di tahun 1999.

Di kubu Bucks, Khris Middleton mencetak 29 poin. Sementara Giannis Antetokounmpo menambahkan 20 poin dan 17 rebound. Giannis kembali bermain setelah absen dua laga di final konferensi karena cedera lutut. Giannis mampu bermain 35 menit meski baru mengalami cedera. Dia juga berhasil melakukan satu blok yang spektakuler.

Sayangnya, Bucks malam ini tidak mendapatkan kontribusi yang bagus dari Jrue Holiday. Dia mencetak 10 poin, 9 asis, dan 7 rebound. Akurasi tembakan Jrue hanya 4/14, dan sama sekali tidak mencetak tembakan tripoin.

Suns unggul 57-49 di babak pertama. Bukannya mengejar ketertinggalan, justru Bucks semakin terpuruk di kuarter ketiga. Chris Paul menggila dengan mencetak 14 poin dari total 35 poin Suns di kuarter ketiga. Memberi mereka keunggulan 92-76 saat kuarter ketiga ditutup. Sementra di kuarter keempat, Suns bisa mempertahankan keunggulan dobel digit poin hingga memenangkan pertandingan.

Perbedaan paling mencolok di laga ini adalah tembakan gratis (free throw). Suns mencetak akurasi tembakan gratis 96,2 persen (25/26). Sedangkan Bucks hanya 56,3 persen (9/16). Beberapa kesempatan tembakan gratis Bucks tidak bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Giannis Antetokounmpo. Konsentrasinya seperti terpecah ketika pendukung Suns menghitung detik ketika Giannis bersiap melakukan tembakan gratis.

Suns unggul 1-0 di Final NBA 2021. Pertandingan kedua akan digelar Kamis, 8 Juli 2021, waktu Amerika Serikat. Suns masih bertindak sebagai tuan rumah. (tor)

Foto: nba.com

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Hanya James Harden & Stephen Curry yang Capai 3 Ribu Tripoin
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya