Satria Muda Pertamina Jakarta dapatkan kemenangan di gim 1 semifinal atas West Bandits Solo dengan skor 66-58, Jumat, 28, Mei 2021. Kedua tim hanya berjarak satu poin di turun minum. Namun, Satria Muda tampil panas dan membuka jarak di paruh kedua. 

Arki Dikania Wisnu dan Hardianus Lakudu jadi top skor bersama. Arki mencetak 17 poin, 3 rebound, dan 3 asis. Hardianus juga mencetak 17 poin, 4 asis, dan 2 steal. Laurentius Steven Oei nyaris dobel-dobel dengan 10 poin plus 9 rebound. 

"Ini adalah gim yang sesuai ekspektasi kami. Kami sudah cukup mengetahui gaya bermain West Bandits. Mereka adalah tim yang tangguh dan mereka datang ke semifinal dengan semangat yang cukup tinggi. Mereka memberi pertandingan yang menarik dan kami senang bisa membawa kemenangan," terang Milos Pejic, Kepala Pelatih Satria Muda.

Dari West Bandits, Patrick Nikolas dobel-dobel 13 poin dan 10 rebound. Widyanta Putra Teja juga nyaris dobel-dobel dengan 13 poin dan 9 asis. 

"Kami ada beberapa hal yang memang gagal dieksekusi. Kami kecolongan beberapa kali di pertahanan dan lebih buruk lagi kami melepaskan banyak kesempatan tembakan gratis. Ini jadi pelajaran yang baik buat kami di gim selanjutnya," tutur Raoul Miguel Hadinoto, Kepala Pelatih West Bandits.

Gim kedua akan digelar lusa. (DRMK)

Foto: Hariyanto

 

Populer

Golden State Warriors Terjun Bebas
Rumor NBA, Dua Pemain Dikaitkan Dengan Dallas Mavericks
LeBron James Menangkan Lakers di Tengah Drama dan Kekacauan Utah Jazz!
Steve Kerr Merindukan Kevin Durant
Kyrie Irving Sebut Celtics Sebagai Tim Super
Giannis Antetokoumpo Cetak Sejarah Saat Bucks Menggilas Wizards
LeBron James Ingin Pensiun Sebelum Masa Jayanya Berakhir
Donovan Mitchell Meledak di Kuarter Keempat, Hentikan Tren Positif Celtics
Duo Booker dan Durant Beri Kekalahan Keempat Bagi Warriors
Victor Wembanyama Pimpin Spurs Kalahkan Kings Dengan Penampilan Terbaiknya