Golden State Warriors bangkit dari dua kekalahan beruntun saat bertandang ke markas Houston Rockets di Texas, Sabtu malam, waktu setempat. Warriors menang 113-87 atas tuan rumah, serta membuat persentase kemenangan mereka naik jadi 50 persen. Di sisa laga musim reguler ini, Stephen Curry dan rekan-rekan berusaha masuk zona playoff.
Stephen Curry membukukan 30 poin dalam 30 menit untuk membuka penampilannya di hari pertama bulan Mei 2021. Curry sendiri berhasil menorehkan sejarah di bulan April lalu, yang berhubungan dengan tripoin. Ledakan Curry di kuarter ketiga memberi keunggulan 39-12, dan memberi kendali penuh atas permainan ini.
Baca juga:Â Di Bulan April, Stephen Curry Mengukir Sejarah
Andrew Wiggins menyumbang 20 poin. Mychal Mulder dan Jordan Poole masing-masing menambahkan 17 poin. Sedangkan Draymond Green yang fokus menahan Christian Wood, bisa mencetak 9 poin, 11 rebound, dan 8 asis.
Sebaliknya, di tim Rockets, Cristian Wood hanya mampu mencetak 10 poin, 7 rebound, dan 3 asis. Sementara Kevin Porter Jr., yang sempat mencetak 50 poin di laga sebelumnya, kali ini hanya bisa menambahkan 16 poin dan 6 asis.
Warriors akan bertandang ke New Orleans untuk menghadapi Pelicans dua laga berturut-turut. Setelah itu, Warriors akan kembali ke markasnya sendiri untuk melakoni enam pertandingan yang menjadi penutup musim reguler 2020-2021. Saat ini Warriors berada di peringkat kesembilan klasemen Wilayah Barat dengan rekor 32-32. Agar bisa langsung melaju ke playoff, tanpa melalui turnamen play-in, maka Warriors perlu menaikkan persentase kemenangan untuk bisa menduduki peringkat keenam. (tor)
Foto: nba.comÂ