1 year ago
Tidak semua pemain NBA punya kesempatan mendapatkan sepatu khas. Bahkan hingga mereka pensiun dari NBA. Tetapi ada sekelompok pemain yang benar-benar istimewa, sehingga mereka sudah mendapatkan sepatu khas sejak tahun pertamanya di NBA. Jumlahnya tidak banyak, sampai tahun 2023 hanya ada sembilan pemain saja.
1 year ago
Bintang muda Minnesota Timberwolves Anthony Edwards melanjutkan terus mendapat sorotan setelah dia tampil bagus di Piala Dunia FIBA 2023. Kali ini Edwards dan adidas secara resmi merilis logo dan sepatu khas yang unik. Edwards dianggap aset berharga bagi adidas di masa depan.
1 year ago
Kyrie Irving bak lewat jalan bebas hambatan. Pada bulan Juli 2023, dia menjalin kerjasama dengan Anta, dan dua bulan setelahnya logo barunya keluar. Irving diperkirakan akan mendapatkan sepatu khas tahun depan. Filosofi logo barunya juga menarik, meski hanya terlihat seperti dua huruf "K" yang saling berlawanan.
1 year ago
Lini basket dari New Balance siap membuat gebrakan baru di pasar sneaker NBA. Kali ini mereka akan meluncurkan produk yang diberi nama New Balance TWO WXY v4. Bintang Denver Nuggets menjadi duta utama sepatu baru ini. Namun New Balance juga menyiapkan sepatu ini untuk dipakai duta-duta lainnya.
1 year ago
Hampir empat tahun terakhir lini sepatu Kobe dari Nike dirilis secara sporadis. Tidak ada jadwal yang jelas tentang sepatu khas mendiang Kobe Bryant tersebut. Kemudian sejak Nike mengumumkan peluncuran kembali "Kobe Brand" pada bulan Agustus 2023, beberapa sepatu yang dijadwalkan akan dirilis telah bocor. Uniknya salah satu yang membocorkan adalah Vanessa Bryant.
1 year ago
Setelah berbulan-bulan tertunda, Nike yang berbasis di Oregon akhirnya membuat pengumuman resmi mengenai sepatu terbaru LeBron James, yang diberi nama resmi Nike LeBron 21. Kontrak seumur hidupnya dengan merek tersebut membuat peluang sepatu khas LeBron James akan terus melakukan inovasi di tahun-tahun mendatang.
1 year ago
Luka Doncic kembali ke Slovenia setelah tampil di Piala Dunia FIBA 2023. Salah satu tujuannya adalah meluncurkan sepatu baru bernama Jordan Luka 2 "Lake Bled". Sepatu ini dirilis dengan cara unik. Tim Doncic membuat sebuah turnamen 3x3 di Danau Bled, Slovenia, dengan lapangan mengapung. Sepatu baru Doncic memang terinspirasi dari keindahan danau tersebut.