IBL

Timnas


Timnas Indonesia ke Filipina Tanpa Brandon Jawato
Pemusatan latihan Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia FIBA (FIBA Asia Cup) 2021 hanya punya waktu beberapa hari untuk persiapan. Mereka akan bertolak ke Clark City, Filipina, pada hari Minggu, 13 Juni. Sementara, 12 pemain akan dipilih pada hari Jumat. Indonesia tidak diperkuat Brandon Jawato yang cedera. 
Setelah IBL Berakhir, PP Perbasi Panggil 17 Pemain untuk TC Timnas Indonesia
IBL 2021 resmi berakhir pada 6 Juni lalu. Setelah liga usai, ada 12 pemain yang dipanggil PP Perbasi untuk mengikuti pemusatan latihan Tim Nasional Bakset Indonesia proyeksi FIBA Asia Cup 2021. Nama-nama yang dipanggil mayoritas dari tim finalis IBL musim ini.
Pemain Muda Timnas Indonesia Ditarget Kejar Kemampuan Senior
Timnas Basket Indonesia proyeksi FIBA Asia Cup 2021 kembali ke berlatih setelah libur lebaran. Mereka harus berlatih keras untuk mengejar kemampuan para senior. Lima pemain muda yang berlatih yaitu Ali Baghir, Yudha Saputera, Aldi Izzatur, Dame Diagne, dan Serigne Modou Kane.
Timnas Indonesia Libur, Kembali Berlatih Setelah Lebaran
Pemusatan latihan Timnas Basket Putra Indonesia untuk FIBA Asia Cup 2021 libur. Pemain diberi waktu untuk berkumpul dengan keluarga di momen lebaran. Usai hari raya Idul Fitri 1442, semua pemain kembali berlatih pada 17 Mei mendatang.
Pelatih Belum Bisa Ukur Progres Pemain Timnas Indonesia
Pemain Timnas Basket Indonesia tetap melakukan pemusatan latihan meski berada di bulan Ramadan. Mereka berlatih sejak 3 Mei di GBK Arena Senayan, Jakarta Pusat. Latihan ini akan diakhiri pada 7 Mei untuk menyambut Idul Fitri 1442 H, kemudian dilanjutkan kembali usai libur lebaran. Karena masih dalam tahap pemanasan saja, maka belum ada yang bisa diukur dari kemampuan lima pemain muda ini.
Timnas Indonesia Hanya Panggil Lima Pemain dari Indonesia Patriots
PP Perbasi telah menerbitkan surat pemanggilan pemain untuk pemusatan latihan timnas Indonesia proyeksi FIBA Asia Cup 2021 Qualifiers (Kualifikasi Piala Asia FIBA 2021) Window 3, pada 16-20 Juni, di Filipina. Tetapi belum semua nama dipanggil. Hanya ada lima nama dari Indonesia Patriots saja yang sekarang mengikuti pemusatan latihan tersebut.
PP Perbasi Percepat Proses Naturalisasi Dame Diagne dan Serigne Madou Kane
Pengurus Pusat Persatuan Basket Seluruh Indonesia (PP Perbasi) tak ingin Indonesia hanya jadi tuan rumah penggembira di ajang internasional FIBA Asia Cup 2021 (Piala Asia) dan FIBA World Cup 2023 (Piala Dunia Basket). Percepatan peningkatan kualitas timnas jadi syarat mutlak, dan harus dimulai dari sekarang. Salah satu dari cara tersebut adalah mengumpulkan pemain-pemain terbaik untuk tim nasional. PP Perbasi berencana mempercepat proses naturalisasi dua pemain asal Senegal yang masih berusia 15